Posts

Showing posts with the label Ukur Tanah

Dasar-Dasar Mengoperasikan Pesawat Waterpass

Image

Alat Ukur Jenis Optik

Image
A.     Pendahuluan Dalam perencanaan bangunan Sipil misalnya perencanaan jalan raya, jalan kereta api, bendung dan sebagainya, Peta merupakan hal yang sangat penting untuk perencanaan bangunan tersebut. Untuk memindahkan titik - titik yang ada pada peta perencanaan suatu bangunan sipil ke lapangan (permukaan bumi) dalam pelaksanaanya pekerjaan sipil ini dibuat dengan pematokan/ staking out, atau dengan perkataan lain bahwa pematokan merupakan kebalikan dari pemetaan. Selain itu diperlukan suatu pengukuran beda tinggi agar dapat diketahui perbedaan tinggi dari dipermukaan tanah. Pengukuran dalam perencanaan bangunan paling sering dilakukan pada pekerjaan perencanaan jalan raya, jalan kereta api, bendungan, namun untuk bangunan gedung juga biasa dilakukan. Umumnya pekerjaan ini dilakukan pada konstruksi-konstruksi besar, seperti pembangunan gedung bertingkat, stadion, pusat perbelanjaan dan sebagainya.  B. Pengukuran pada bangunan Gedung Pengukuran dan pematokan (setting o

Pengukuran Beda Tinggi Memanjang Pergi Pulang

Image
Pengukuran sipat datar/waterpass memanjang pergi pulang adalah suatu metode pengukuran untuk menentukan beda tinggi antara dua buah titik dimana pengukuran dilakukan dua kali. Langkah kerja pada pengukuran pulang sama dengan langkah kerja pada pengukuran pergi, hanya titik awal pengukuran yang berbeda yaitu bila pada pengukuran pergi titik awalnya adalah titik pertama, sedangkan pada pengukuran pulang titik awalnya adalah titik terakhir. Setiap pindah slag rambu muka menjadi rambu belakang dan rambu belakang menjadi rambu muka   • Kesehatan dan Keselamatan Kerja 1. Gunakan pakaian kerja lapangan dan topi pelindung kepala. 2. Hindarkan alat dari kemungkinan hilang. 3. Pusatkan perhatian pada pekerjaan. 4. Ikuti nasehat/petunjuk guru pembimbing. 5. Lindung pesawat dengan payung, untuk memaksimalkan hasil pengukuran. 6. Tidak bercanda saat sedang dalam pekerjaan. • Peralatan yang digunakan • Langkah-langkah kerja. 1. Siapkan peral

Pengukuran Beda Tinggi Memanjang Double Stand

Image
Pengukuran sipat datar memanjang double stand digunakan untuk meminimalisir kesalahan masuknya statif kedalam tanah (Tanahnya labil) Pada dasarnya langkah kerjanya seperti mengukur beda tinggi, namun pada stand ke dua rambu yang dibidik yang mana terlebih dulu, setelah itu baru pesawat dibidikkan kearah belakang. Hasil perhitungan beda tinggi pada stand pertama (I), ditambah hasil perhitungan beda tinggi stand kedua (II), kemudian dibagi dua = beda tinggi rata – rata.   Kegunaan pengukuran ini adalah untuk mengurangi kesalahan yang terjadi pada saat pengukuran sehingga alat didirikan. Toleransi kesalahan pembacaan stand 1 dengan stand 2 adalah < 2mm • Kesehatan dan Keselamatan Kerja 1. Gunakan pakaian kerja lapangan dan topi pelindung kepala. 2. Hindarkan alat dari kemungkinan hilang. 3. Pusatkan perhatian pada pekerjaan. 4. Ikuti nasehat/petunjuk guru pembimbing. 5. Lindung pesawat dengan payung, untuk memaksimalkan hasil pengukuran. 6. Tidak berc

Pengukuran Beda Tinggi Cara Polar

Image
Salah satu metode pengukuran sipat datar adalah pengukuran sipat datar metode polar. Pengukuran sipat datar cara polar ini sangat cocok untuk mendapatkan perbedaan ketinggian daerah yang luas dan beda tingginya tidak terlalu menyolok/relatif datar. Prinsip kerja mengukur beda tinggi metode polar yaitu menghitung tinggi alat dan benang tengah di tiap-tiap titik yang akan dibidik Dari data yang diperoleh yang sudah diadakan analisa dan hitungan serta penggambaran dapat digunakan untuk perencanaan pekerjaan tanah berupa galian atau timbunan. Daerah yang akan diukur dipecah / dibagi-bagi menjadi banyak bujur sangkar dengan ukuran tertentu dimana dalam pengukurannya menggunakan pita ukur dan jalon, misalnya sebagai berikut. Setiap bujur sangkar diberi nomor atau kode misalnya kearah timur –barat dengan kode A, B, C, dan seterusnya, sedang pada arah utara – selatan diberi kode angka 1, 2, 3, dan seterusnya. Pesawat waterpass atau penyipat datar didirikan / diusahakan di tengah- tengah